Benarkah Kulit Buah Manggis Lebih Baik dari Isi Buah Manggis, berikut daftar efek samping dan bahaya kulit manggis

Yusuf Bimbi
Oleh -
0
Belakangan terakhir kita dibuat ribut di televisi, media sosial dengan berbagai tayangan yang mengungkap kebaikan kulit manggis, bukan buah manggis. Beberapa yakin dan beberapa meragukan klaim yang dinilai terlalu dilebih-lebihkan. Benarkah Kulit Buah Manggis Lebih Baik dari Isi Buah Manggis?

Mari kita buat analogi kecil. Kalau kita membuat Kue Nagasari, mana lebih baik dan bagus isinya daripada kulit pelapisnya dari daun pisang. Semua orang pasti setuju kalau nagasarinya lebih baik dari kulit pembungkusan. Alasan pemilihan bungkus yang baik berupa daun pisang hanya agar rasa nagasari lebih beraroram, dan alami sehingga dalam proses memasak tidak terkontaminasi maupun beubah rasa.

Kulit Manggis


Mustahil tampaknya kita akan membungkus nagasari dengan plastik lalu memasaknya, atau membungkus dengan karet, dengan kain, atau bahan lain yang mungkin berbahaya bagi kesehatan kita. Jadi kesimpulan cerita nagasari pakai pembungkus daun pisang adalah sebuah pilihan saja, bisa membungkus dengan daun yang lain. Bukan sebuah kewajiban yang akan membuatnya menjadi luar biasa. Sehingga belakangan kita akan mengigau, Khasiat kulit Nagasari, luar biasa.

Kembali ke cerita di atas, seandainya penulis diberikan sekilo manggis, mana yang diambil, kulit atau isinya? Yang pastinya saya akan membuang semua kulitnya dan mengambil isinya. Nah yang saya herankan di masa ini eh buah manggis 1 kilo di jual 12 ribu rupiah. Pas ekstrak kulitnya dijual jadi puluhan ribu, cuma 100 gram lagi.

Berikut saya akan memaparkan beberapa fakta tentang kulit manggis yang diambil dari beberapa referensi terpercaya:
1. Kulit manggis mengandung resin, tanin, dan juga serat kasar yang jika mengendap dapat membahayakan ginjal dan juga usus Anda.
2. Setelah mengkonsumsi kulit manggis, perut akan menjadi kembung atau terasa seperti kembung. Efek ini dikarenakan ada kecenderungan bahwa anda memiliki jenis penyakit lain yang timbul selain dari penyakit utama yang ditemukan.
3. Menurut penelitian yang dilakukan beberapa instansi, konsumsi kulit manggis untuk jangka pendek masih aman untuk digunakan selama masih dalam takaran dibawah 750 gram. Bagaimana jika lebih? Pasti bahaya kan.
4. Bisa membuat Alergi yang mempengaruhi sistem kerja tubuh seperti nyeri sendi, sakit kepala, nyeri otot, perut mual, kembung, insomnia, dan gangguan istirahat lainnya seperti jantung berdebar.
5. Berakibat Alergi ringan seperti kulit kemerahan, terjadinya pembengkakan, gatal-gatal pada beberapa area tubuh, dan kulit jadi bersisik.
6. Menyebabkan gangguan pencernaan yang disebabkan kadar resin, serat kasar, dan tanin yang dikandung kulit manggis jika mengkonsumsinya terlalu banyak.
7. Menyebabkan gangguan pada ginjal. Hal ini terjadi jika jenis kulit manggis yang dikonsumsi berupa serbuk.
8.  Lactic Acidosis merupakan kondisi fisiologis yang ditandai dengan pH rendah pada jaringan tubuh dan darah serta disertai dengan terjadinya penumpukan laktat. Tanda-tanda lactic acidosis adalah sesak nafas, muntah, dan sakit pada bagian perut.
Jika tidak ditanggulangi segera, tumpukan asam dalam tubuh dapat membahayakan jiwa.
9. Manggis merupakan antioksidan yang mampu melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat oksidasi.
Efek pelindung dari ekstrak kulit manggis ini ternyata dapat mengganggu kinerja obat-obatan kemoterapi dan terapi radiasi, sehingga pengobatan kanker justru jalan di tempat atau malah memperburuk kondisi pasien.
10. Tidak Disarankan bagi Ibu Hamil dan Menyusui
Keamanan ekstrak kulit mangis belum dievaluasi secara menyeluruh bagi para wanita hamil. Oleh karena itu, baik wanita hamil maupun menyusui sebaiknya menghindari konsumsi suplemen dengan kandungan ekstrak kulit manggis.


Baca juga cerita dari Kompasiana yang setelah mengkonsumsi jus kulit manggis mual-mual, pusing hebat, seluruh isi perut keluar..

Pertanyaan terakhir, Mengapa penulis repot cari referensi tentang efek samping kulit manggis, kalau bisa dimanfaatkan kan bagus juga buat petani, bisa jual manggis lebih mahal.
Jawaban saya justru buah manggis jadi lebih murah, karena buah manggis gak ada yang beli. Justru yang mahal ekstraknya yang diiklankan di TV tiap hari.

Sengaja saya mencantumkan banyak referensi agar pembaca sadar bahwa saya tidak sedang bergurau, dan menganjurkan anda untuk benar-benar membeli buah manggis. bukan kulitnya saja.


http://disehat.com/efek-samping-kulit-manggis-bagi-kesehatan/
http://sehatalamiku.com/beberapa-efek-samping-kulit-manggis-bagi-tubuh-dan-kesehatannya/
http://manfaatbuah.org/menguak-rahasia-efek-samping-garcia-kulit-manggis/
https://bahayaacemaxs.wordpress.com/
http://obat-online.com/pahami-efek-samping-mengkonsumsi-kulit-manggis/
http://www.vemale.com/kesehatan/41983-efek-samping-kulit-manggis-sebagai-obat-herbal.html
https://juskulitmanggis.co.id/berita/manfaat-kulit-manggis-dan-efek-sampingnya-326.php
https://kawaiibeautyjapan.com/article/650/efek-samping-ekstrak-kulit-manggis
http://www.agrobisnisinfo.com/2015/05/ini-lho-bahaya-kulit-manggis-jika.html
http://www.kompasiana.com/111967m_r/tragedi-jus-kulit-manggis_5529d01af17e61972bd623b5

Posting Komentar

0Komentar

Komentar Anda

Posting Komentar (0)